SIAK,Fokusinvestigasi.com – Menanggapi adanya keluhan masyarakat tentang adanya beberapa beberapa masalah mulai dari jalan aspal yang dibangun oleh Pemkab Siak yang tidak tepat sasaran, maupun proyek pekerjaan Dinas PU Siak yang dikerjakan ada yang rusak di Kecamatan Tualang Kabupaten Siak. Rabu (17/01/2024)
Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan datang dan langsung menuju lokasi jalan aspal yang berada di Kampung Maredan Barat, selanjutnya beralih ke Taman Jalan Kota km 6 Perawang Barat.
Setelah meninjau dua lokasi, Ketua DPRD Kab Siak Indra Gunawan mengapresiasi Pemkab Siak yang sudah tampak memperindah Kecamatan Tualang Mulai dari bangunan maupun sarana dan prasarana di Perawang.
“Alhamdulillah setelah sampai di Perawang, saya senang dengan eloknya Kecamatan Tualang ini, karena jalan sudah hampir merata dibangun, juga ada taman kota yang sangat elok untuk dipandang,” kata Ketua DPRD Siak yang akrab disapa Ngah Ige tersebut kepada awak media.
Lanjut Ngah Iagi, menanggapi adanya aduan masyarakat tentang pekerjaan pengaspalan yang rusak di Kampung Maredan Barat, dirinya juga menegaskan kepada pihak pemerintah maupun kontraktor agar segera melakukan perbaikan kerena jalan tersebut digunakan untuk jangka waktu yang panjang dan memakan anggaran yang cukup besar.
“Untuk pekerjaan jalan di Kampung Maredan Barat tadi, kita sangat bersyukur dengan adanya pembangunan disitu, memang ada beberapa titik yang perlu perbaikan, mungkin karna faktor hujan sehinga terjadi seperti ini, kita perlu menegaskan kepada pihak kontraktor pelaksana untuk mengerjakan dengan maksimal agar tidak ada lagi masah, karena jalan itu digunakan untuk jangka panjang, dan biaya yang dikeluarkan cukup besar, jadi kami meminta kepada kontraktor pelaksana agar segera memperbaiki jalan ataupun bangunan yang rusak,” Kata Ketua DPRD Siak menegaskan.
Kemudian saat ditanya tentang protes masyarakat beberapa waktu yang lalu, kenapa jalan yang mengarah kepemukiman masyarakat dan yang sudah sering diajukan untuk segera dibangun, Ketua Golkar Kabupaten Siak itu menegaskan agar nantinya Pemerintah harus bijak dalam mengambil keputusan.
Dengan senyum pria yang ramah ini menjawab “Semua itu baik namun kedepannya pemerintah harus bijak dan bisa mendahulukan pembangunan skala prioritas yang berkaitan dengan kepentingan dan kebutuhan masyarakat banyak,” sebut ketua Golkar siak ini.
Menanggapi adanya puluhan ubin kopong dan pecah di sepanjang jalan Kota Perawang, Indra Gunawan juga berharap kepada Pemkab Siak dan kontraktor pelaksana untuk segera memperbaikinya.
“Terkait dengan Granit Kopong dan pecah di sepanjang jalan Kota Perawang, kami berharap kepada kontraktor untuk segera memperbaiki ubin yang kopong dan mengganti ubin yang pecah agar tidak semakin parah,” Kata Ngah Indra mengakhiri.
Ketua DPRD Siak juga mengucapkan terima kasih sebesar besarnya kepada masyarakat Kecamatan Tualang karena sudah mengawal kegiatan yang menggunakan Anggaran Pemerintah Belanja Daerah ( APBD ) Kabupaten Siak agar digunakan dengan sebaik mungkin dan tepat sasaran. (Muliya)